Program Kerja Divisi Minat dan Bakat Periode 2019/2020

HIMAPSI FK UNHAS
0



Pembentukan dan Manajemen Komunitas

Manajemen komunitas merupakan sebuah program kerja dalam hal pengelolaan/manajemen terhadap komunitas-komunitas baru maupun yang telah terbentuk. Divisi Minat dan Bakat Himapsi FK Unhas memberikan sosialisasi mengenai komunitas-komunitas yang telah ada di Prodi Psikologi FK Unhas, serta melakukan pendataan minat dan bakat terkhusus kepada mahasiswa baru angkatan 2019. Setiap tiga bulan sekali akan dilakukan follow up kepada setiap komunitas dan memfasilitasi setiap komunitas untuk membuat laporan pertanggungjawaban di akhir satu periode kepengurusan. Pembentukan komunitas baru akan didiskusikan bersama dengan pengurus komunitas yang sudah ada. 

Psychology Fair

Psychology Fair adalah kegiatan yang dilakukan secara outdoor. Kegiatan ini diharapkan dapat mewadahi kreativitas Anggota Himapsi FK Unhas dan komunitas yang telah ada di Prodi Psikologi FK Unhas dengan menampilkan bakat dan karyanya, serta menjalin kebersamaan antarsesama Anggota Himapsi FK Unhas. Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan, seperti lomba memasak, penampilan komunitas, penampilan angkatan, pameran karya komunitas, dan games.

Posting Komentar

0 Komentar
Posting Komentar (0)